POHON SERIBU MANFAAT
By pelita nuramini - Maret 25, 2019
MANFAAT POHON KELAPA
Kehadiran akar dan batang pohon kelapa ternyata bisa dimanfaatkan di sebagai bahan material. Teknsturnya yang kokoh dan tahan lama mampu menggantikan peran kayu untuk bahan bangunan. Selain dijadikan bahan bangunan, batang pohon kelapa juga dimanfaatkan sebagai desain interior rumah seperti : lantai, dinding, langit-langit, pintu, jendela, meja dan lain-lain.
2.) Meredakan Gejala Demam
Akar pohon kelapa mengandung senyawa yang mampu menurunkan suhu tinggi bagi penderita demam. Adna bisa membuat obat herbal ini dengan cara menumbuk beberapa pohon kelapa kering, lalu direbus menggunakan air panas. Air itulah yang nantinya akan diminum bagi penderita demam.
3.) Mengobati Penyakit Wasir dan Penyakit Pencernaan Lainnya
Selain dapat meredakan demam, akar pohon kelapa juga mengandung senyawa yang mampu meredakan gejala wasir/ambeien. Sementara itu, pada bagian daging buah kelapa terkandung senyawa yang bermanfaat menyembuhkan penyakit pencernaan seperti diare, disentri, maag, typus atau konstipasi.
4.) Menghasilkan Berbagai Kerajinan Tangan
Manfaat akar pohon kelapa tak sampai di situ saja, di tangan orang-orang kreatif sesuatu yang kurang dihargai bisa dirubah menjadi sebuah karya yang memiliki harga jual tinggi. Seperti halnya dengan kerajinan tangan yang dibuat dari akar, sabut dan tempurung kelapa. Walaupun bagian tersebut dihargai dengan harga murah, namun setelah dirubah menjadi kerajinan, harganya bisa berkali lipat. Biasanya kerajinan yang dihasilkan seperti : gelang, kalung, boneka, kasur, keset, alat pencuci piring, tali, tas, dompet, sendok sayur, aneka souvenir, topi dan berbagai kerajinan rumah tangga lainnya. Dengan pemanfaatan pohon kelapa mampu meningkatkan sisi perekonomian masyarakat.
5.) Bahan Pembuatan Kulit Ketupat
Ketika menghadapi hari-hari besar seperti hari Raya Idul Fitri, Idul Adha hingga hari perayaan agama lainnya, kehadiran ketupat menjadi makanan utama di dalamnya. Namun perlu Anda ketahui bahwa daun ketupat tersebut dibuat dari susunan daun pohon kelapa muda yang masih berwarna hijau atau kuning. Penggunaan daun kelapa dinilai lebih awet dan memberikan aroma lebih kuat daripada daun pisang atau yang sejenisnya.
6.) Mengatasi Gejala Dehidrasi
Hidrasi merupakan kondisi seseorang mengalami kekurangan cairan dalam tubuh dikarenakan asupan cairan yang keluar terlalu banyak dibandingkan dengan asupan cairan yang masuk. Walaupun terkesan sepele, namun penyakit ini termasuk penyakit berbahaya di dunia karena sudah merenggut setidaknya 700.000 anak setiap tahunnya. Untuk itu penuhi asupan cairan Anda dan bila perlu konsumsi air yang terdapat pada buah kelapa. Air pada buah kelapa mengandung ion dan elektrolit yang mampu mengembalikan cairan tubuh yang hilang, sehingga tubuh Anda akan terhindar dari dehidrasi.
7.) Sebagai Bumbu Masakan (Penyedap Masakan)
Bagian daging buah kelapa sering dimanfaatkan dalam bumbu masakan, misalnya pembuatan santan. Masakan terkenal seperti : rendang, opor, kolak, pindang, soto ayam, kikil santan dan masakan lainnya selalu menambahkan santan di dalamnya untuk menciptakan cita rasa berbeda.
8.) Menyehatkan Organ Jantung Dan Menghindarkan Diri Dari Penyakit Kardiovaskuler
Penyakit kardiovaskuler seperti penyakit jantung dan stroke disebabkan karena penyumbatan pembuluh darah oleh kolesterol jahat (lemak tak jenuh). Sementara pada minyak kelapa mengandung kolesterol baik (lemak jenuh) yang mampu membersihkan kolesterol jahat dalam tubuh, sehingga resiko terkena penyakit jantung bisa dicegah sedini mungkin dengan rutin menggunakan minyak kelapa di setiap masakan.
9.) Sebagai Pembuatan Arang
Kompor tungku merupakan kompor tradisional yang memerlukan bahan seperti kayu dan arang untuk menciptakan api yang tahan lama. Ternyata bagian tempurung kelapa bisa dijadikan arang untuk memasak di kompor tungku. Tak hanya itu, tempurung kelapa dinilai lebih awet dan memberikan aroma sedap pada makanan darpada kayu bakar pada umumnya.
Refrensi : https://www.kompasiana.com/fauzaniqbal/59f2417ced4ed646f33e0c02/pohon-kelapa-pohon-seribu-manfaat?page=all
0 komentar