MINUMAN SEHAT

By pelita nuramini - Maret 24, 2019

1. Cokelat panas

    Minuman sehat pertama yang berada di dalam daftar kami dan yang merupakan favorit kami adalah cokelat panas. Siapa yang tidak suka minum cokelat panas? Selain mampu mengubah suasana hati dari buruk menjadi baik, cokelat panas juga membantu melindungi dirimu dari penyakit jantung.
Minumlah cokelat panas yang terbuat dari kakao murni. Jika kamu ingin rasanya sedikit manis, tambahkan sirup mapel atau susu almond. Hindari mempermanis cokelat panas dengan gula.

2. Teh jahe

     Jika kamu memiliki masalah dengan perut, jahe adalah penyembuh alami terbaik. Jahe sudah terkenal karena kehebatannya dalam menghilangkan rasa mual, memperlancar pencernaan, dan masalah-masalah lainnya. Satu hingga dua cangkir teh jahe boleh kamu minum setiap hari. Aromanya sedap dan rasanya pun enak dan menyegarkan.

3. Teh hijau

     Minum teh baik untuk kesehatan. Selain teh jahe, teh yang juga berkhasiat baik untuk tubuh adalah teh hijau. Teh hijau kaya akan antioksidan yang dapat melindungi sel tubuh dari karsinogen. Masih ada banyak manfaat lainnya dari teh hijau. Kamu akan merasa lebih segar setelah minum teh hijau.

4. Susu rendah lemak

     Susu biasanya banyak diminum oleh anak kecil, bukannya orang dewasa. Saat kamu masih kecil, orang tuamu juga menganjurkanmu minum susu setiap hari, bukan? Sebenarnya, susu menjadi minuman yang wajib diminum setiap hari, bahkan oleh orang dewasa. Susu adalah minuman sehat karena mengandung kalsium serta protein. Jenis susu terbaik untuk diminum adalah susu yang rendah lemak.
 
5. Jus kale

     Kale, sayuran hijau yang satu ini belakangan menjadi sangat terkenal di antara mereka yang menjalani gaya hidup sehat. Karena manfaat-manfaat baik yang ditawarkan oleh kale, kami memasukkannya ke dalam daftar minuman sehat kami. Saran kami, kamu lebih baik membuat sendiri jus kale di rumah daripada membelinya di luar. Minumlah jus kare dan kamu akan merasakan manfaatnya segera karena kale mengandung banyak sekali vitamin dan mineral.

6. Jus cranberi

    Jus cranberi sangat baik untuk tubuh karena dapat membantu mencegah risiko terkena penyakit gusi. Jus cranberi mengandung sebuah komponen yang dapat menghalangi bakteri menempel di gusi. Kadar gula dalam jus cranberi cukup tinggi. Jadi, kamu dianjurkan minum satu gelas saja setiap hari, itu sudah cukup.

7. Jus tomat

    Jus tomat memiliki kadar gula yang lebih rendah dibandingkan dengan jus lain. Selain itu, jus tomat telah terbukti dapat mencegah berbagai macam penyakit kanker.

Refrensi : https://uprint.id/blog/7-minuman-paling-sehat-untuk-tubuh-selain-air-putih/

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar